Doa Minta Kesembuhan - Sahabat yang dirahmati Allah SWT, Kali ini admin akan sediki berbagi tentang doa minta kesembuhan dari rasa sakit yang di derita, bagi kita sangat dianjurkan sekali berdoa kepada Allah SWt, karena itu merukan ibadah, Sakit yang diderita adalah merupakan suatu ujian yang harus kita hadapi dengan sabar dan penuh keimanan, kalo tidak dengan keimanan manusia pasti manusia gmpang terpengaruhu oleh setan, hal ini membuktikan bahwa penyakit adalah takdir yang tidak ada seorangpun yang tahu kapan akan datang. Semua orang pernah mengalami sakit. Dan semua yang mengalami sakit pasti menginginkan kesembuhan dari Allah. Ikhtiar yang dilakukan adalah konsultasi ke dokter dan mengkonsumsi obat-obatan.
Do’a memohon pada Allah. Ini adalah doa memohon kesembuhan atas penyakit yang diderita. Dalam Islam, kita diajarkan untuk saling menyayangi antar sesama umat manusia. Ikatan persaudaraan yang terjalin harus kita pupuk, sehingga ketika ada teman, saudara, atau tetangga yang mengalami musibah (semisal sakit), kita bisa turut menjenguknya agar ia lebih semangat dalam melawan penyakitnya itu. Adapun Islam mengajarkan beberapa adab menjenguk orang sakit yang di dalamnya terdapat doa untuk orang sakit agar segera diberi kesembuhan.
Penyakit apapun nama dan jenisnya, pasti bisa disembuhkan. Hanya saja, mungkin manusia masih belum menemukan obat penyembuhnya.
Sebab Rasulullah SAW secara tegas telah menyatakan, setiap kali Allah SWT menurunkan penyakit, pasti Dia menyertakan obatnya. Sebagaimana sabda beliau:
“Setiap kali Allah menurunkann penayakit, pasti Dia menurrunkan pula penyembuhnyaa. Yang hanya diketahui oleh orang yang mmengetahuinya, dan diabaikan oleh orang yang tidakk mengetahuinya”.
Sabda Rasululullah SAW diatas bersifat umum yang mencakup segala macam penyakit, termasuk penyakit yang bisa disembuhkan atau penyakit-penyakit yang tidak bisa disembuhkan oleh para dokter karena belum ditemukan obatnya, semisal HIV-AIDS, SARS, dan flu burung.
Padahal, sebenarnya Allah telah menurunkan obat penyembuh untuk penyakit-penyakit tersebut. Melalui RasulNya Allah telah mengajari umat manusia supaya berusaha tanpa putus asa untuk menyembuhkan penyakit yang mereka derita.
Kaidah Kunci Penyembuhan Rasulullah SAW
Ibnul Qayyim sudah mengatakan bahwa penyakit itu ada dua macam: Penyakit badan dan penyakit hati, kedua-duanya disebutkan dalam Al-Quran:
“Dalam hati mreka ada penyakitt, lalu Allah menambahkan penyakittnya”. (QS. AL-Baqarah 10)
Dia juga kemudian Allah berfirman “Dan Supaya orang-orang yang didalam hatinya ada penyakit dan orang-orang kafir (mengatakan), ‘Apakah yang dikehendaki Allah dengan bilangan ini sebagai perumpamaan”.(QS. Al-Muddatstsir: 31)
Sementara mengenai penyakit badan atau fisik, Allah SWT berfirman “Tidak ada halangan bagi orang buta, tidak juga bagi orang pincang, serta tidak pula bagi orang sakit”. (QS. an-Nuur 61)
Doa minta kesembuhan dari sakit
HR. Bukhari dan Muslim lainnya, Aisyah R.A. diketahui juga pernah berkata bahwa Rosululloh SAW suatu ketika berziarah pada seorang keluarganya yang tengah sakit keras. Beliau kemudian mengusapkan tangan kanannya pada kepala si sakit Sembari membaca doa untuk orang sakit berikut ini :
Latinnya : “Allahumma Robbannas, Adz-Hibil Ba'sa Isyfi Antasy-Syafi La Syifa'a Illa Syifa'uka Syifa'an La Yughadiru Saqoman.”
Artinya : “Ya Allah Tuhan dari semua manusia, hilangkan segala penyakit, sembuhkanlah, hanya Engkau yang dapat menyembuhkan, tiada kesembuhan kecuali dari padaMu, sembuh yang tidak dihinggapi penyakit lagi.”
HR. Abu Dawud, Attirmidzy, dan Alhakim juga disebutkan bahwa Ibnu Abbas R.A. pernah mendengar Rasulullah bersabda bahwa barang siapa menjenguk orang sakit sebelum tiba ajal baginya, bacakanlah doa ini sebanyak 7 kali sehingga Alloh menyembuhkan ia dari penyakitnya itu.
Demikianlah yang bisa admin sajikan kesempatan kali ini, mengenai Doa Minta Kesembuhan yang jelas apa yang pernah Rosulluloh ajarkan kepada kita. Makanya dari itu kita harus senantiasa berdoa dalam kondisi apapun. Terimakasih
.